Peran Lampu Sorot



Lampu adalah alat yang berfungsi untuk memberikan penerangan. Alat ini diaplikasikan tidak hanya diaplikasikan pada senter maupun rumah, tetapi juga pada kendaraan bermotor seperti mobil. Lampu yang dipasang pada mobil adalah jenis lampu sorot, yaitu lampu yang hanya terfokus pada satu arah. Lampu ini sangat penting karena dapat membantu pengemudi untuk berkendara dengan aman meski lingkungan sekitarnya gelap. 

Lampu Senja dan Lampu Kabut

Di antara jenis-jenis lampu sorot yang dipasang pada mobil, lampu kabut adalah salah satu yang paling membantu saat hujan deras. Ini karena jenis lampu tersebut memang didesain untuk menembus kabut yang menghalangi pandangan.Tidak seperti lampu biasa yang lain, lampu kabut memiliki kemampuan untuk menembus gumpalan kabut yang dapat memperpendek jarak pandang pengemudi. Dengan menggunakan lampu kabut, pandangan pengemudi yang semula kabur atau tidak jelas pun menjadi lebih jelas. Akibatnya, perjalanan pun akan menjadi lebih aman. Selain dapat digunakan saat ada kabut, lampu kabut juga dapat digunakan saat Anda berkendara menerjang hujan lebat. Saat hujan lebat, jarak pandang juga akan sangat terbatas sehingga lampu ini dapat digunakan untuk memperbaiki jarak pandang. Namun, saat menggunakan lampu kabut, Anda tidak disarankan untuk menggunakan lampu jauh maupun lampu dekat secara bersamaan. Ini karena lampu kabut membutuhkan daya yang besar untuk dapat menembus gumpalan kabut. Selain lampu kabut, ada jenis lampu lain yang biasa dipasang pada kendaraan, yaitu lampu senja. Sesuai namanya, lampu jenis ini dapat digunakan sebagai penerang jalan saat senja tiba, yaitu sekitar pukul 5–6 sore. Kelebihan lampu jenis ini adalah sinarnya yang tidak terlalu terang sehingga tidak akan mengganggu pandangan pengemudi lain dari arah yang berlawanan. 

Baca juga : Lampu Sorot sebagai Penerang Jalan

Selain lampu senja dan lampu kabut, ada jenis lampu sorot lain yang biasa dipasang pada kendaraan seperti mobil Daihatsu, yaitu lampu dekat dan lampu jauh. Kadua jenis lampu tersebut memiliki fungsi dan kegunaannya masing-masing sehingga penggunaannya pun harus sesuai dengan panduan.  

Comments

Popular posts from this blog

4 Makanan Khas Medan Paling Populer

Modifikasi Mobil Sigra, Simpel Namun Mewah Bergaya

Jadwal Imunisasi Bayi Umur 12-24 Bulan